#1 27-08-2010 06:34:26

abdi_wae
Moderator
Registered: 07-07-2007
Posts: 2237

pengenalan struktur belajar LFS sederhana

Assalamu'alaikum wr. wb.

dear rekan KIOSer semua smile

untuk mempermudah rekan2 KIOSer memahami tahapan belajar membuat distro dengan panduan LFS - abdi ada sedikit tips belajar yang diringkas dari situs linuxfromscratch.org.

secara umum materi belajar LFS (introduksi) ada disini http://www.linuxfromscratch.org/lfs/

buku/materi tutorial ada 2 macam :
pdf/html yang dapat diunduh -> http://www.linuxfromscratch.org/lfs/downloads/stable/
atau bisa dibaca online -> http://www.linuxfromscratch.org/lfs/read.html

pembagian bab materi belajar LFS ada disini http://www.linuxfromscratch.org/lfs/view/stable/ - yang menjelaskan tahapan2 untuk membuat sebuah distro (termasuk penjelasan kumpulan paket sumber/source package dan patch/tambalan yang dibutuhkan - membuat sistem sementara dst).

walaupun LFS dapat menjadi sangat rumit (tahapan tersebar tak beraturan) - secara sederhana ada 3 tahapan penting dalam belajar LFS :
1. pengumpulan/pembangunan prasarana kompilasi
meliputi : pengumpulan source, pembuatan area kompilasi, pembuatan alat kompilasi dsb
2. kompilasi dan instalasi aplikasi
3. tahap finishing
meliputi : bootstrap agar distro yang baru dapat beroperasi dan dijalankan.

untuk tahap awal belajar, untuk sistem induk/host system - rekan2 KIOSer dapat menggunakan mesin virtual seperti qemu atau virtualbox atau virtualpc atau vmware dsb dan dibantu dengan LFS liveCD http://www.linuxfromscratch.org/livecd/ yang sudah mencakup paket sumber untuk dikompilasi. waktu kompilasi akan sangat beragam durasinya - jadi pastikan rekan2 KIOSer untuk menyimpan hasil kerja saat mematikan mesin virtual (saved state) agar tidak kehilangan jejak tahapan kompilasi.

untuk metode belajarnya sendiri : kertas/buku catatan dan pensil/bulpen adalah cara terbaik untuk mempermudah daya ingat smile buat ringkasan materi dan mencoba praktek kompilasi dan mencatat dimana letak errornya <- yang terpenting smile

ok, sedikit tips belajar bagi kita semua,
bila ada yang salah/kurang mohon dimaafkan/dikoreksi -
semoga bermanfaat smile

Wassalamu'alaikum wr. wb.

Offline

 

#2 25-02-2011 22:26:40

tie
No Signal
Registered: 25-02-2011
Posts: 2

Re: pengenalan struktur belajar LFS sederhana

maaf ne newbie.,., mau tanya, apa yang dimaksud dengan adjusting the toolchain yang ada di chapter 5 ? terus gimana eksekusinya,.,. terimakasih.,.

Offline

 

#3 26-02-2011 17:51:05

abdi_wae
Moderator
Registered: 07-07-2007
Posts: 2237

Re: pengenalan struktur belajar LFS sederhana

@tie smile

selamat datang di KIOS smile

mau tanya, apa yang dimaksud dengan adjusting the toolchain yang ada di chapter 5 ? terus gimana eksekusinya,

punteun, pertanyaan ini asumsinya dirujuk dari belajar LFS ya?

yg dimaksud tool chain sendiri adalah aplikasi compiler (binutils, gcc), library (glibc) dan aplikasi semacamnya - untuk membangun aplikasi yg lain, dimana adjustment/penyesuaian disini maksudnya lokasi direktori/path yg diperlukan agar compiler tersebut dapat dieksekusi pada lingkungan chroot/terbatas.

cara eksekusinya sendiri insyaAlloh relatif cukup sederhana, dimana pada saat membangun toolchain - cukup diperlukan/ditentukan --prefix pada saat configure : pilih path absolute atau relatif.

sila dibaca2 dulu panduannya, insyaAlloh cukup lengkap dan jelas - kecuali bagian perpindahan chroot mmg agak kurang detil.

insyaAlloh, HTH.

Offline

 

#4 21-03-2011 08:57:56

tie
No Signal
Registered: 25-02-2011
Posts: 2

Re: pengenalan struktur belajar LFS sederhana

trimakasih bt bantuannya ya,.,., soalnya ne baru da tgas kuliah tentang lfs,.,. tapi yang dibagian itu selalu gagal, apa mungkin da yang salah di chapter sebelumnya jg g' taw, tapi setau q selalu sukses di chapter sebelumnya,.,. mau tanya, apa ada totorial yang menyajikan dengan adanya gambarnya ?? karena sebenernya saya baru pertama, jadi kurang tau pasti dengan output setiap koding yang ada,.,. terimakasih banyak,.,.

Offline

 

#5 21-03-2011 11:39:05

abdi_wae
Moderator
Registered: 07-07-2007
Posts: 2237

Re: pengenalan struktur belajar LFS sederhana

@ tie smile

tapi yang dibagian itu selalu gagal, apa mungkin da yang salah di chapter sebelumnya jg g' taw, tapi setau q selalu sukses di chapter sebelumnya,.,. mau tanya, apa ada totorial yang menyajikan dengan adanya gambarnya ?? karena sebenernya saya baru pertama, jadi kurang tau pasti dengan output setiap koding yang ada,.,. terimakasih banyak,.,.

silahkan saja coba di-kopas bagian mana yg sdh coba dikerjakan oleh tie yg ada kesulitannya, insyaAlloh mudah2an rekan2 KIOSer bisa bantu smile

Offline

 

#6 22-03-2011 10:03:13

wijayakto
15 dB
From: Jakarta Timur
Registered: 03-11-2008
Posts: 668

Re: pengenalan struktur belajar LFS sederhana

@tie

Mungkin ada instruksi yang kelewat.. smile

Coba post ke sini error nya seperti apa...
Dan sudah sampai bagian mana?

insyaalloh kita sama2 belajar... smile

salam

Offline

 

#7 12-04-2011 09:33:52

ocan ponsel
No Signal
Registered: 12-04-2011
Posts: 2

Re: pengenalan struktur belajar LFS sederhana

ijin semak aja dulu master

Offline

 

#8 05-03-2012 22:57:02

sugeng h
4 dB
From: Malang
Registered: 27-02-2010
Posts: 73
Website

Re: pengenalan struktur belajar LFS sederhana

sip..trm kasih kang, ini yang aku butuhkan..
rencana mau buat os sendiri,,tapi masih newbie..cari2 referensi dulu

Offline

 

Board footer

Powered by PunBB
© Copyright 2002-2008 PunBB