#1 30-01-2010 01:28:04

mustofa
Moderator
From: Bandung
Registered: 24-07-2008
Posts: 1749

Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

Beberapa hari lalu saya dapat Netbook HP Mini 210-1014TU gratis.

http://hpshopping.speedera.net/s7d2.scene7.com/is/image/HPShopping/scp_nb?$scp_fmt$&$pb=is{HPShopping/proc_intel?scl=1}&$ss=10.1&$wt=2.69&$sid=is{HPShopping/wj767av_main?scl=1}
Cukup cantik dan munggil, apalagi gratis. big_smile

Produk ini di-bundled dengan FreeDOS. Kapasitas HDD-nya lumayan besar (160 GB) sehingga dapat saya gunakan untuk menguji-coba menginstal XP, FreeDOS, dan Ubuntu 9.10.

HDD saya bagi menjadi 3 partisi, 2 primer dan 1 extended. Partsi 1 (sda1) saya gunakan untuk XP, partisi 2 (sda2) saya gunakan untuk FreeDOS, dan partisi 3 saya bagi dua partisi logical, sda5 saya gunakan untuk root serta sda6 untuk swap Ubuntu 9.10.

Karena produk ini tidak menyedakan CD-ROM drive internal dan saya tidak memiliki CD-ROM drive eksternal maka saya menginstalnya melalui Flash Disk. Berikut ini adalah langkah-langkah yang perlu dilakukan.

1. Membuat Ubuntu 9.10 Live USB.
* Anda dapat membuat ini dari dalam Ubuntu Desktop dengan memilih menu "System > Administration > USB Startup Disk Creator".
* Tetapkan CD/ISO Ubuntu 9.10 ke ruas "Source disc image (.iso) or CD:".
* Tetapkan Flash Disk ke ruas "USB disk to use:". Pastikan anda menggunakan flash disk berukuran 1 GB atau lebih.
* Klik tombol "Make Startup Disk".

2. Setelah Ubuntu 9.10 Live USB dibuat, gunakan itu untuk menginstal Ubuntu 9.10 di HP Mini.

3. Meng-update driver WLAN
Setelah instalasi selesai anda akan menemukan bahwa WLAN tidak terdeteksi. Oleh sebab itu anda perlu melakukan update driver dengan perintah

    sudo apt-get install --reinstall bcmwl-kernel-source

HTH


Offline

 

#2 30-01-2010 05:22:45

opikdesign
Moderator
From: Jakarta Timur
Registered: 25-06-2008
Posts: 5822
Website

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

sebelumnya thanks banget tutorialnya dan mohon maaf judul sy edit sebagai penekanan pada pembahasan "Menginstall Ubuntu lewat USB"....

untuk driver WLan juga bisa cara update secara online...

Code:

apt-get update && apt-get dist-upgrade

sy pernah mengalami yg sama pada laptop (Lenovo) istri sy...


Facebook OPiKdesign
http://badge.facebook.com/badge/100000147194199.279.411965916.png
* IT Consultant * Networking Specialist for Internet Cafe/HotSpot/SOHO * Maintenance * Graphic & Web Design, 3D Modeling & 2D/3D Animation * Hosting & Domain * email to: [email protected]

Offline

 

#3 23-03-2010 21:18:46

raffiza
2 dB
Registered: 13-02-2010
Posts: 19

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

askum brother musthofa.....begina saya mau sedikit nanya....kan NETBOOK aku FORSA 3120....seumpama aku instal uBuntu apakah kuat dengan spesifikasinya.....kalau kuat......drivernya gimana????trimakasih

Offline

 

#4 31-03-2010 11:27:29

gesreg
No Signal
Registered: 16-03-2010
Posts: 2

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

terimakasih buat tutorialnya. smile

Offline

 

#5 05-04-2010 18:26:01

armendo
No Signal
Registered: 05-04-2010
Posts: 1

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

Assalamulaikum. sya dahh punya OS nya (gos 3.1 / ubuntu remix 9.0 / knopix / redhat )namun untuk instal di laptop blm bisa sdh prnh dicoba tp laptop suka bunyi seperti alarm jadi bikin bingung klo install apalagi org awam. LPTOP sy axioo 915 celeron dual core ram 1G dan hdd 250Gb trus klo di desktop boot pake F8 ini pake F2

Offline

 

#6 06-04-2010 02:48:23

opikdesign
Moderator
From: Jakarta Timur
Registered: 25-06-2008
Posts: 5822
Website

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

^^^ alarm bunyi seperti apa yah?!


Facebook OPiKdesign
http://badge.facebook.com/badge/100000147194199.279.411965916.png
* IT Consultant * Networking Specialist for Internet Cafe/HotSpot/SOHO * Maintenance * Graphic & Web Design, 3D Modeling & 2D/3D Animation * Hosting & Domain * email to: [email protected]

Offline

 

#7 08-04-2010 09:06:53

why_you
4 dB
From: banjarmasin
Registered: 15-10-2009
Posts: 60

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

ikut nimbrung ya, kalo ndak salah, apa mas armendo udah buka bios nya?
pengalaman saya install os di axioo milih dulu di bios, apa mau install wi****s (v****/x*) ato linux, waktu g milih itu ada bunyi seperti itu juga (seperti alarm) CMIIW


-----all beginnings are difficult-----
                                         
                                --------so try do your best---------

Offline

 

#8 09-04-2010 12:58:56

agungwiseso
2 dB
From: Tangerang
Registered: 12-02-2010
Posts: 11
Website

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

keren, tapi saya belum nyoba sih...
nanti kalau sudah di install, FD nya bisa dikembalikan seperti semula tidak? bagaimana caranya?


Don't Say It But Do It

Offline

 

#9 03-05-2010 10:25:33

yovi_yotavia
No Signal
Registered: 03-05-2010
Posts: 1

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

Sorry, saya really newbie di Linux, saya lagi mau coba pakai Ubuntu, karena saya selalu pake W*****S jadi saya mau pindah ke Ubuntu.
Bisa kasih tahu saya gimana install dual OS ??
Terus gimana bikin Startup Disk di FD via W*****S ??
Mohon jawabannya dari para mentor dan master semua.

Offline

 

#10 14-05-2010 20:59:10

mulkiway
No Signal
Registered: 13-05-2010
Posts: 5

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

assalamulaikum mas yovi...

untuk menginstall dua OS, sy rasa gx ada masalah yang rumit.. karena proses instalasinya sm persis dengan proses mengisntall biasanya... cuma saja kita nanti akan mengistall di partisi harddisk yang lain ( os yang pertama )... Mudah kok mas.....

sedikit mawu berbagi,, kita juga bisa membuat Flashdisk booting atau menginstall linux lewat flashdisk juga bisa menggunakan software Unetbootin di windows dan linux....

ini linknya : http://unetbootin.sourceforge.net/


cara penggunaannya pun sangat mudah,, kita cuma di suruh untuk memilih lokasi *.iso yang telah disediakan lalu, pilih lokasi Flashdisk tinggal klik Ok langsung jadi......

Offline

 

#11 17-05-2010 14:22:38

virbo
2 dB
From: Celebes
Registered: 26-07-2008
Posts: 31

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

tut-nya bagus....tpi klo membuat live USB pake ubuntu server gmna mas??
mohon pencerahannya...


===========================================
malu bertanya jalan terus...sering bertanya gk tahu malu..EGP... big_smile

Offline

 

#12 13-06-2010 00:19:33

dhikerzz76
No Signal
From: Cianjur
Registered: 13-06-2010
Posts: 2

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

saya baru beli HP MINI mas, karena uda ada Ubuntu 10.04, saya bingung mau pake desktop edition atau netbook edition. yg mana yang cocok buat netbook HP mini saya .. Tolong bantuannya..

Offline

 

#13 01-08-2010 10:09:49

C3rberus
2 dB
From: Here to There
Registered: 31-07-2010
Posts: 17

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

dhikerzz76 wrote:

saya baru beli HP MINI mas, karena uda ada Ubuntu 10.04, saya bingung mau pake desktop edition atau netbook edition. yg mana yang cocok buat netbook HP mini saya .. Tolong bantuannya..

permisi, numpang bicara... smile

kalo u/ netbook, saya rasa yg versi netbook lebih cocok...

pasti ada alasan kan knp ubuntu di rilis versi netbook nya.. mgkn lebih ringan dan support driver yg memang u/ netbook.. smile

cmiiw

Offline

 

#14 02-08-2010 01:00:30

mustofa
Moderator
From: Bandung
Registered: 24-07-2008
Posts: 1749

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

virbo wrote:

tut-nya bagus....tpi klo membuat live USB pake ubuntu server gmna mas??
mohon pencerahannya...

Sama aja mas.


Offline

 

#15 10-08-2010 14:42:32

syst32
No Signal
From: Bengkulu
Registered: 08-08-2010
Posts: 5
Website

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

jadi makin enak install ubuntu
cuma bermodal USB Flashdsik

Offline

 

#16 11-08-2010 08:06:31

opikdesign
Moderator
From: Jakarta Timur
Registered: 25-06-2008
Posts: 5822
Website

Re: Install Ubutu 9.10 (dengan USB) di Laptop (HP Mini 210-1014TU)

syst32 wrote:

jadi makin enak install ubuntu
cuma bermodal USB Flashdsik

klo memang tidak ada CD/DVD Drive memang lewat mana lagi klo gak lewat USB Flashdisk, tetapi klo ada CD/DVD Drive mending lewat CD karena transfer-rate masih jauh lebih kencang pakai CD ketimbang USB2...


Facebook OPiKdesign
http://badge.facebook.com/badge/100000147194199.279.411965916.png
* IT Consultant * Networking Specialist for Internet Cafe/HotSpot/SOHO * Maintenance * Graphic & Web Design, 3D Modeling & 2D/3D Animation * Hosting & Domain * email to: [email protected]

Offline

 

Board footer

Powered by PunBB
© Copyright 2002-2008 PunBB